Timnas Indonesia kembali bertemu dengan Timnas Vietnam dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Pertandingan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Minggu 18 September 2022 pukul 19.45 WIB. Setelah beberapa pertandingan terakhir Indonesia yang harus tunduk kepada Vietnam, akhirnya Indonesia bisa memiliki kesempatan untuk membalaskan dendamnya di laga ini. Laga ini menjadi laga penutup di Grup F untuk menentukan siapa yang akan masuk ke Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Starting Line Up
Shin Tae Yong memasang formasi 4-4-2 untuk anak didiknya. Aditya Arya dipercayakan sebagai penjaga gawang menggantikan Cahya Supriyadi yang sedang cidera. Lini belakang diisi oleh Frengky Missa, Kakang Rudianto, Muhammad Ferarri, dan Robi Darwis. Sementara Ginanjar Wahyu, Dimas Pamungkas, Arkhan Fikri, dan Zanadin Fariz mengisi lini tengah untuk mendukung duet Ronaldo Kwateh dengan Hokky Caraka di lini depan.
Drama Pertandingan
Baru saja memasuki menit ke 4 setelah peluit babak pertama berbunyi, Indonesia sudah mengancam Vietnam. Peluang emas dihasilkan oleh Ronaldo dan Hokky melalui tendangan jarak dekat masih bisa dihalau kiper Cao Van Binh.
Indonesia tampak lebih menguasai jalannya pertandingan di awal pertandingan. Serangan demi serangan terus saja digencarkan demi membobolkan gawang Vietnam. Seiring dengan Indonesia yang terus saja membangun serangan, Vietnam justru menampilkan permainan yang keras terhadap Indonesia.
Pertandingan memanas di menit ke-14 setelah Dinh Xuan Tien melakukan pelanggaran terhadap Hokky Caraka. Pemain Indonesia terlihat mengajukan protes kepada wasit, namun wasit hanya memberikan free kick. Vietnam terus saja berusaha memancing emosi pemain Indonesia dengan permainan keras yang akhirnya membuahkan kartu kuning untuk Nguyen Bao Long atas tekelnya kepada Ginanjar Wahyu.
Menit 21 Vietnam mencoba menggertak para pemain Indonesia lewat tendangan yang dilepaskan oleh Nguyen Quoc Viet dari luar kotak penalti. Namun, bola masih melambung di atas mistar gawang Indonesia. Menit ke 25 Vietnam kembali mencoba keberuntungan dengan menendang dari luar kotak penalti namun bola mengenai rekannya sendiri, sehingga hanya menghasilkan goal kick untuk Indonesia.
Saling berbalas serangan antara Indonesia dengan Vietnam di 45 menit pertama. Namun, serangan masing-masing masih belum bisa memecahkan kebuntuan diantara keduanya. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Shin Tae Yong memasukan Marselino menggantikan Ronaldo untuk menambah daya gedor Timnas Indonesia. Usaha Shin Tae Yong membuahkan hasil, Marselino berhasil memecah kebuntuan Indonesia pada menit ke-60. Sepakan jarak jauhnya tidak bisa dibendung oleh kiper Vietnam, Cao Van Binh. Gol, 1-0 untuk Indonesia unggul dari Vietnam.
Terlalu asik pemain Indonesia membangun serangan seakan lupa dengan pentingnya pertahanan, dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain Vietnam. Serangan balik cepat dilancarkan pemain Vietnam di menit 66, melalui sisi kiri pertahanan Indonesia yang tidak terkawal membuahkan hasil gol bunuh diri Ferrari ke gawang timnya sendiri setelah berupaya menahan umpan tap-in dari Nguyen Than Nhan. Kedudukan sementara menjadi imbang 1-1.
Gol tersebut seolah menjadi penggedor semangat pemain Vietnam yang terlihat semakin menguasai permainan di pertengahan babak kedua. Vietnam terus berusaha membalikkan skor dengan serangan-serangannya. Dan pada menit ke 79, Vietnam berhasil mencetak gol ke gawang Indonesia yang lagi-lagi bermula dari serangan balik cepat dan kecerobohan pemain Indonesia. Dien Xuan Thien mencetak gol setelah berduel dengan kiper Indonnesia.
Belajar dari kesalahannya, Indonesia kembali mengerahkan seluruh kemampuannya. Permainan kembali bisa dikuasai Indonesia. Tidak ingin terlalu lama tertinggal, Indonesia berhasil menyamakan skor menjadi 2-2 tiga menit setelahnya. Ferrari berhasil membayar kesalahannya melalui sundulan dari sepak pojok.
Masih tidak ingin menyerah, serangan terus dibangun oleh pemain Indonesia di menit-menit akhir pertandingan. Hingga pada menit ke-86, upaya serangan Indonesia berhasil merobek gawang Vietnam melalui kaki Rabbani Tasnim yang memanfaatkan bola tap-in dari Alfriyanto Nico dan kesalahan dari penjaga gawang Vietnam. Papan skor akhir berubah menjadi 3-2 bagi Indonesia dan bertahan hingga akhir pertandingan.
Indonesia Lolos Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan
Dengan kemenangan tersebut, Indonesia berhasil mengamankan namanya dan lolos ke Piala Asia U-20 pada tahun 2023 yang akan datang di Uzbekistan. Walaupun Vietnam harus menelan kekalahan, tapi Vietnam tetap masuk ke Piala Asia U-20 2023. Hal ini bisa terjadi karena regulasi yang berlaku untuk meloloskan 5 runner up terbaik tetap lolos ke Piala Asia U-20 2023. Kita sama-sama berharap agar sepak bola Indonesia bisa terus mengepakkan sayapnya dan bisa bersaing dengan negara-negara lain di Asia maupun di kancah dunia. Jaya terus sepak bola Indonesia.
Penulis : Brilliandi Muhammad Elghiffari Editor : Mohammad Ali Marzuki
Comments