Semester 7

Kenapa Malaysia Jadi Negara Yang Tepat Untuk Study Abroad?

Hello Precious People, anda mungkin sekarang adalah seoarang siswa yang sedang merencanakan untuk melanjutkan studi Sarjana di luar negeri atau mungkin anda adalah seoarang Mahasiswa yang ingin melanjutkan studi Master di luar Negeri, tulisan ini tepat untuk anda. Malaysia merupakan salah satu negera berkembang yang saat ini sedang terus mengembangkan sistem pendidikan sebaik mungkin. Tidak heran, Universitas-universitas yang ada di Malaysia berhasil menjadi Universitas-universitas terbaik yang ada di Asia hingga kancah Dunia. Untuk anda yang sedang merencanakan berkuliah di luar Negeri, Malaysia bisa menjadi salah satu Negara yang bisa anda jadikan pilihan. Berikut beberapa alasan mengapa Malaysia menjadi alasan yang tepat.

  1. Universitas Berstandar International

Universitas yang ada di Malaysia selalu berusaha untuk meningkatkan kualitasnya agar dapat terus bertahan menjadi Universitas-Universitas yang masuk kedalam ranking Universitas terbaik di Dunia. Saat ini terdapat beberapa Universitas di Malaysia yang ranking nya bahkan jauh mengalahkan kampus-kampus utama di Indonesia seperti Universitas Indonesia, Universitas Gajah Mada, dan yang lainnya. Sebagai contoh: Universiti Putra Malaysia merupakan kampus dengan peringkat nomor 2 di Malaysia, masuk dalam Top 33 Kampus terbaik di Asia, dan juga berada pada ranking 128 Universitas terbaik Dunia.

  • Relasi Internasional

Ketika anda memilih untuk berkuliah di Malaysia, maka anda akan mendapatkan kesempatan untuk bisa membangun relasi dengan banyak Mahasiswa International yang belajar di Universitas Negeri di Malaysia seperti Universiti Putra Malaysia (UPM), Universiti Malaya (UM), Universiti Utara Malaysia (UUM) dan masih banyak lagi kampus lainnya. Mahasiswa Internasional yang belajar di Universitas di Malaysia mayoritas berasal dari China, India, Negara-negara Arab, dan masih banyak Negara lainnya.

  • Biaya Hidup Murah

Meskipun nilai tukar Rupiah ke Ringgit jauh lebih besar, dengan selisih sekitar Rp. 3.500 anda akan tetap dapat menikmati hidup di Malaysia dengan biaya yang serba murah. Selain itu, menu masakan yang ada di Malaysia hampir-hampir mirip dengan menu masakan yang ada di Indonesia. Selain itu, anda juga dapat tinggal di asrama-asrama yang disediakan oleh Universitas. Jika dibandingkan dengan Kampus-kampus Internasional yang ada di Amerika dan Eropa, anda akan sangat sulit untuk menyeimbangkan biaya hidup anda dengan tingginya nilai tukar Rupiah ke Dolar ataupun mata uang lainnya.

  • Menggunakan Bahasa Inggris

Jika anda bercita-cita untuk belajar ke Negara yang menggunakan bahasa Inggris seperti Amerika dan Negara-negara Eropa untuk menambah pengetahuan anda terhadap Bahasa Inggris, maka anda tidak perlu jauh-jauh sebab Malaysia adalah Negara yang menggunakan bahasa Melayu dan Inggris sebagai bahasa Nasional mereka. Sehingga anda dapat menyesuaikan Penggunaan bahasa Inggris anda dan juga dapat mempelajari bahasa Melayu.

  • Publikasi Internasional Berkualitas

Malaysia merupakan salah satu Negara terbaik di Asean yang mampu melakukan publikasi penelitian dengan sangat bagus, SCImago Lab sebagai lembaga perankingan Publikasi Internasional melaporkan bahwa berdasarkan data yang dihimpun dari Jurnal Scopus melaporkan bahwa Malaysia menjadi Neraga yang berada pada posisi ke-37 dari 258 Negara di Dunia dengan Publikasi terbaik dengan jumlah karya sebanyak 171.037. angka ini mengalahkan Indonesia yang berada jauh pada posisi ke-61 dengan Publikasi sebanyak 25.481. Itu dia beberapa alasan yang bisa menjadi bahan pertimbangan anda Precious People, Apakah anda tertarik untuk melanjutkan Studi anda di Malaysia? Tentukan pilihan anda dari sekarang dan perispakan segala kebutuhannya. Semoga bermanfaat

Penulis: A. Rahman

Apa Yang Perlu Dipersiapkan Bebelum Berkunjung ke Malaysia ?

Previous article

Film Action Thriller, Wajib Masuk Watchlistmu!

Next article

Comments

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *